22 September 2011

Luar Biasanya bisnisku...!

"Luar Biasanya Bisnisku..."
Satu kalimat itu yang mungkin bisa menenangkanku dalam keadaan galau seperti apapun selama berjalan di bisnis ini. Trial and error, hal yang pasti terjadi dalam sebuah perjalanan menuju sukses.
Ga perlu munafik lah, gimana saya jatuh sekarang, masih ngesot-ngesot walau selalu berusaha memapah diri untuk bisa setidaknya "berdiri" lagi untuk berjalan, berlari, melompat bahkan terbang tinggi.


Sejak pertengahan Desember 2010 saya memutuskan membayar Rp 39,900 untuk bergabung dibisnis ini. Satu hal yang selalu membuat penasaran "Bahwa dBCN membawa bisnis MLM ini berbeda dengan bisnis MLM yang lain". Sampai sekarang sudah merasakan sebenarnya, kalau ga difasilitasi "online" gimana susahnyaaaa jalanin MLM offline???. Paling tidak bisnis ini dipermudah dengan 2 cara.

Terhitung Januari 2011 lah perhitungan bulan pertama. masih "NOL BESAAAAR". Bulan Februari si-NOL mulai mengecil, harapan mulai menyala dengan bertambahnya banyak member. Walaupun dengan pohon jaringan yang hamburadul. Maret 2011 Alhamdulillah, loncat 6% dan ku dapatkan bonus pertamaku tanggal 4 April 2011 Rp 150,232. Senangnya minta ampun, apalagi kalo masih ingat bonusnya langsung buat nraktir suami bakso, hehehe... Angka itu masih kecil, tapi kebahagiaannya luar biasa. Aneh sih, terdengar berlebihan dan sangat tidak mungkin, tapi bagi orang-orang yang pernah bersusah payah dan mendapatkan hasil dari jerih payahnya walau cuma sedikit, pasti itu sangat luar biasa...

April, bertahan di 6%. Kebodohan adalah "Saya mudah tergiur dengan kebahagiaan kemarin", sampai akhirnya lupa strategi yang sudah di rencanakan. Membangun jaringan yang efektif dan efisien. Bertahan di level yang sama, tapi bonus bertambah karena penjualan bertambah. Semakin lupa akan pondasi yang seharusnya mulai di tata. 6% bertahan sampai Mei, walau bonus turun, tapi bisa dikatakan keuntungan bersih sangat terasa. Banyak penjualan, sampai BP pribadi saja lebih 200BP. Dan semakin lupa.

Sampai akhirnya sampailah saya dititik "penyesalan". Memulai langkah yang seharusnya sudah saya lakukan 4 bulan yang lalu. Mencuri ilmu-ilmu dari kesuksesan leader, dari saudara yang lain yang begitu cepat meloncat-loncat bahagia di bisnis ini. Bonus perlahan turun, karena level pun turun ke 3%. Sampai bonus ga bisa dicairkan langsung dari rekening karena dibawah Rp 50,000. Jatuh, tersungkur, sekarang ngesot deh...

Terlambat???? Oh tidak, masih banyak waktu, walau target tahun ini harus SM. Antara bisa dan tidak bisa. Pasti bisa kalau memang sudah digariskan. Mungkin kemarin karena memang saya yang kurang "sip" dalam bekerja, tak mau menyalahkan masalah, keadaan, keterbatasan kekuatan fisik atau apapun karena "penundaan" kemarin, karena kemarin adalah cambuk untuk terus mencari jalan, mencoba, menyeleseikan masalah jika kembali ada, menghancurkan kegalauan. Dan menunggu rejeki jika Allah sudah mengatur, pasti impian akan menjadi nyata :)

GO SM in December 2011,
Lancarkan jalanku Ya Allah, banyak mimpi disini..Kau yang tau mana yang terbaik untuk hambaMu ini...Amiiiin!!!!!! \\^_^//

-Jee Aprimavista-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Photobucket